Contoh Inspirasi - Tips Motivasi,Inspirasi,dan Pengembangan Diri

Tips Inspirasi Kehidupan Sehari - hari

Saturday, April 05, 2014

7 Kata - Kata Ajaib Paling Menjual dalam CopyWriting

Kata-kata bisa mengubah segalanya... Kata-katalah yang bisa menyentuh hati, pikiran, dan isi dompet pembaca iklan Anda. 


Kata-kata pula yang dapat membangun kredibilitas dan kepercayaan, sehingga mereka ingin beli di Anda, bukan di yang lain.
 

Pertanyaannya, sudahkah Anda menggunakan kata-kata yang paling pas dalam iklan Anda untuk dapat menarik para pelanggan Anda? Seberapa besar tingkat Closing Anda?

Berikut adalah 7 Kata yang Paling Menjual dalam CopyWriting yang bisa Anda gunakan dalam CopyWriting iklan Anda:
 
1. Anda
Kata ini seolah-olah membuat Anda berbicara langsung dengan mereka.
 
Contoh:
"Anda akan tahu Bagaimana Rahasia Saya menghasilkan Ratusan Juta Rupiah hanya modal BlackBerry"
 
2. Uang
Semua orang suka dengan uang. Mereka ingin mendapatkan banyak dan tidak ingin kehilangan banyak.
 
Contoh:
"Menggunakan alat ini akan Menghemat Uang Anda lebih dari 10 juta dalam setahun"
 
3. GRATIS
Hampir setiap orang suka dengan sesuatu yang gratis.
 
Contoh:
"GRATIS Ongkos Kirim ke seluruh Indonesia (bahkan seluruh Dunia)" *Lebay :p      
     
4. Jaminan
Kebanyakan orang tidak suka ambil risiko. Jaminan akan mengunci risiko tersebut.
 
Contoh:
"Jika dalam 30 hari berat badan Anda tidak turun (minimal) 8 kg, kami berikan jaminan uang kembali sepenuhnya".
 
5. Sangat Mudah
Orang ingin segalanya jadi mudah. Mereka tidak ingin produk Anda membuat hidup mereka tambah sulit.
 
Contoh:
"Dengan alat ini, Anda bisa dengan Sangat Mudah menghilangkan Noda Jerawat yang selama ini mengganggu kecantikan wajah Anda".
 
6. Sangat Cepat
Orang menginginkan sesuatu dengan cepat.
 
Contoh:
"Bagaimana Anda bisa Mengurangi Lemak dalam perut Anda dengan Sangat Cepat tanpa harus Merasa Lapar!"
 
7. Nama Orang
Orang suka mendengar suara nama mereka sendiri.
 
Contoh:
"Seperti yang Anda lihat Dewa, Cara ini sangat Masuk Akal untuk Anda gunakan dalam melunasi hutang Anda".
 

Sumber Inspirasi: Portal Pengusaha 

No comments:

Post a Comment