Internship? Iya, internship. Kata yang biasa kamu dengar jika ada mahasiswa yang sembari kuliah, ia juga bekerja di sebuah perusahaan. Kebanyakan orang sukses akan mengatakan bahwa ketika mereka masih berkuliah, mereka juga magang di sebuah perusahaan. Mereka biasa mengatakan hal tersebut dengan senang hati. Namun, jika kamu pikir bahwa internship hanya untuk yang muda saja, maka kamu salah besar.
Terdapat banyak orang yang bahkan sudah sukses di pekerjaan yang mereka geluti selama berpuluh-puluh tahun, kembali untuk menjadi anak magang. Kamu pasti penasaran dan bertanya-tanya mengapa hal tersebut dapat terjadi, jawaban yang tepat adalah, siapapun dan dengan umur berapapun tidak akan pernah terlambat untuk meniti karirnya. Ya, kebanyakan orang yang telah berpengalaman yang kembali lagi menjadi anak magang adalah orang yang melakukan perubahan besar terhadap karirnya.
Biasanya mereka adalah orang yang memulai pekerjaan baru yang jauh berbeda dari pekerjaan sebelumnya. Untuk sukses di pekerjaan tersebut, langkah pertama yang mereka harus lakukan adalah menjadi anak magang.
Magang di saat umur yang tak lagi muda merupakan tantangan tersendiri bagi orang-orang yang harus melakukan perubahan karir. Namun, tantangan tersebut tentu dapat dihadapi dengan berbagai cara cerdas dalam bersikap. Kamu yang sudah berumur namun sangat memerlukan magang dapat melakukan tiga hal dibawah ini:
1.Kamu menciptakan brand baru
Ya, magang dalam rangka menjajaki karir baru adalah kesempatan untuk membuat tampilan baru dari diri anda tanpa harus sekolah lagi. Kembali sekolah adalah hal mewah yang kebanyakan orang dewasa tidak dapat lakukan walaupun memiliki cukup biaya. Orang dewasa dengan berbagai kesibukan biasa tidak memiliki waktu 3-4 tahun untuk sekolah lagi lalu baru memulai karir baru.
Magang bisa menjadi cara cepat dalam membantu seseorang mendapatkan ilmu dan kemampuan baru dalam industri yang baru digelutinya. Ketika magang, buatlah daftar kemampuan yang kamu butuh dn harus kuasai. Apa yang kamu bisa dan tidak bisa lakukan. Jangan takut untuk bertanya walaupun kamu sudah lebih dewasa berapa puluh tahun. Di lain waktu kamu juga bisa berbagi ilmu yang kamu kuasai kepada para generasi muda di perusahaan tersebut.
2.Pelajari skill baru
Selama magang, kamu mungkin merasa melakukan banyak pekerjaan yang terlalu mudah dilakukan bagi orang yang sudah berpengalaman sepertimu. Untuk mengatasi hal tersebut, maka kamu harus menjadi orang yang proaktif. Jika semua hal dapat dengan mudah dan cepat kamu lakukan dan pahami, maka tanyakan lagi pekerjaan lain yang belum mampu kamu kerjakan. Ketahui benar apakah kamu sudah mampu untuk melakukan hal ini dan aktif lah untuk mencari ilmu-ilmu baru. Minta lah lebih banyak tanggung jawab seperti untuk ikut serta dalam sebuah meeting. Jika kamu berpikir bahwa kemampuan yang diberikan padamu tidak memberikan manfaat terlalu banyak, bertanya lah kepada supervisor dan minta lah untuk di tempatkan di divisi yang memiliki peranan terpenting bagi perusahaan.
3.Network, network, network
Tidak setiap hari kamu dapat bertemu dan berkomunikasi dengan orang-orang berpengaruh di tempatmu bekerja. Namun, magang memberikan kamu banyak kesempatan untuk bertemu dengan banyak orang penting di perusahaan yang tentu akan memberikan nasihat dan inspirasi bagi dirimu. Terlabih lagi jika kamu memiliki seorang mentor yang telah lama berpengalaman dan dapat membuka banyak pintu untuk dirimu.
Berteman lah dengan semua rekan kerja di perusahaan.Kamu tidak akan tahu siapa saja yang mungkin akan memberikan kamu pertolongan untuk sukses di perusahaan tersebut. Berteman dengan banyak orang di perusahaan dapat membuatmu lebih mudah mendapatkan pekerjaan di sana setelah masa magang berakhir. Rekan kerjamu tentu dapat memberi informasi mengenai posisi apa yang sedang kosong dan bahkan akan merekomendasikan dirimu untuk menggantikan posisi mereka yang akan pindah kerja.
Magang yang sukses dinilai dari apa saja ilmu yang telah didapatkan dan bagaimana ilmu tersebut dapat membuatmu mendapatkan pekerjaan di perusahaan dimana kamu magang. Maksimalkan kesempatan tersebut dengan berikan yang terbaik, dan miliki hubungan baik dengan semua orang. Ketika kamu sudah berhasil bekerja di perusahaan tersebut, maka kamu bisa lakukan hal berikut untuk pertahankan pekerjaan barumu.
Sumber : laruno.com
No comments:
Post a Comment